Hobbymiliter.com – Tiongkok akan beli jet tempur Sukhoi Su-35 multi-role fighters yang sudah diperlengkapi dengan sistem kendali radar termutakhir. Demikian disampaikan oleh kepala Ryazan State Instrument-Making Enterprise (RSIE) pada Kamis (10/3).
Sistem radar yang dinamakan sebagai IRBIS-E, akan disematkan ke dalam unit jet tempur pesanan Tiongkok.
Saat berbicara kepada kantor berita RIA Novosti, kepala RSIE Pavel Budagov, mengatakan bahwa pihaknya masih bekerja untuk mengembangkan sistem modernisasi dalam radar IRBIS-E. Mengenai kontrak untuk memasok unit jet tempur Sukhoi Su-35, RSIE sudah menyelesaikan perjanjian bersama Tiongkok.
Sistem radar IRBIS-E adalah hasil pengembangan Institut Desain Instrumen dan Penelitian Ilmiah Tikhomirov. Radar ini menyediakan fitur berupa deteksi, pelacakan, dan koordinasi target baik pada kondisi siang maupun malam hari. Radar ini juga dapat berfungsi optimal tanpa terganggu cuaca, serta gangguan frekuensi dan suara alam.