Jangan Lupakan Nurtanio!! – HobbyMiliter.com – Apalah arti sebuah nama? Gugatan William Shakespeare ratusan tahun lalu ini masih terngiang sampai sekarang. Pujangga kenamaan ini seolah meremehkan arti sebuah nama, namun bagai sebuah paradoksial, rata-rata orang Barat ternyata hampir tak pernah menganggap sepele arti sebuah nama. Apalagi terhadap The Founding Father. Itulah sebabnya dalam dunia industri kedirgantaraan dunia, misalnya, kita akan sering mendengar McDonnell Douglas, Rolls Royces, Boeing, Northrop, Fokker, Dassault, Deimler-Benz, dan masih banyak lagi. Perusahaan perusahaan penerbangan yang dinamai menurut nama pendirinya. Tak pernah ada alasan bagi generasi penerusnya untuk tiba-tiba menghilangkan nama tersebut. Walau misalnya kini, perusahaan tersebut sudah menjadi perusahaan publik yang melantai di bursa.
Sulit diterangkan alasannya, tapi begitulah cara generasi yang lebih muda menghormati upaya rintisan pendahulunya, kepeloporan, dan perjuangannya yang kadang tak umum dilakukan orang. Orang Barat yang katanya kapitalis dan individualis pada kenyataannya tahu benar bagaimana cara menghormati pendahulunya. Tetapi, mengapa kita – dari bangsa yang katanya memegang teguh adat ketimuran yang tahu budi pekerti – justru kerap melupakannya?