Namun untuk negara yang bukan termasuk member MTCR (Perjanjian Pembatasan Transfer Tenologi Rudal) seperti Indonesia, Rusia pun tidak bisa menjual S-Series dengan rudal yang memiliki range melebihi 300Km. Sedang pada prakteknya, melakukan idetifikasi target pada jarak lebih dari 200 Km itu sangat sulit, apakah target yang terlihat diradar itu pesawat tempur ataukah sipil, dan jika pesawat tempur, masih sulit menentukan misinya, apakah friendly, sekedar ferry, ataupun memang musuh.
SAMP/T MAMBA sejauh ini memang baru dipakai dua pemesan utamanya yaitu Perancis (10 baterai), Italia (3 baterai) serta Singapura (2 baterai dan 200 rudal, menggunakan truk MAN), namun amat terbuka untuk ditawarkan ke negara lain yang berminat. Sejauh ini Perancis sudah menerima seluruh baterai pesanannya dan bahkan pihak Kementerian Pertahanan Perancis sudah terang-terangan menyatakan kepuasannya atas kapabilitas yang dihadirkan MAMBA. Perkara jumlah yang diakuisisi Perancis dan Italia masih sedikit, semua sudah bisa menebak, krisis finansial Eropa lah yang membatasi pembelian dalam kuantitas besar.
Bagaimana dengan Indonesia? Seperti kita tahu, sejak pensiunnya rudal S75 Dvina (NATO: SA-2 Guideline) dari jajaran operasional TNI di akhir 70-an, praktis Indonesia belum memiliki lagi rudal sekelas itu. NASAMS yang akan datang dalam waktu dekat pun baru sebatas kemampuan Rapier yang sudah pensiun.
Wacana kepemilikan rudal jarak menengah/jauh untuk Indonesia sendiri sudah mengemuka sejak beberapa tahun terakhir. Yang jelas, eksistensi SAMP/T Mamba menambah jumlah pilihan yang tersedia untuk dipertimbangkan, mengingat kedekatan industri aeronautics Eropa dengan PTDI dapat dijadikan sebagai sarana untuk memperoleh alutsista tersebut sekaligus Transfer of Technology-nya.
Spesifikasi SAMP/T MAMBA
Pembuat | EUROSAM – Perancis |
Pengguna | Perancis, Italia dan Singapura |
Operasional Pertama | 2010 – Perancis |
Dimensi dan Bobot | Panjang: 4.9m; Diameter: 0.18 m: Bobot luncur: 450 kg |
Tenaga Pendorong | roket berbahan bakar padat dua tingkat |
Range | ±3 – 120+ km |
Ketinggian Maksimum | 35000 Km |
Kecepatan Maksimum | ±4,5 Mach (sekitar 1.400 m/detik) |
Sistem Radar | Eurosam ARABEL, mampu menjejak 100 target, lalu memandu rudal ke arah 10 target secara simultan. |
Konfigurasi Baterai | Satu baterai SAMP/T Mamba umumnya terdiri dari: 1 unit engagement module 1 unit mobile radar ARABEL 4-6 ground vertical launch module (masing-masing membawa 8 rudal) 2-4 truk pembawa rudal cadangan untuk reload |