Saturday, January 18, 2025
HomeAlutsistaRadarRadar CP-SAR Profesor Josaphat Akan Dipasang di Firebird C-1

Radar CP-SAR Profesor Josaphat Akan Dipasang di Firebird C-1

Radar CP-SAR Profesor Josaphat Akan Dipasang di Firebird C-1 – HobbyMiliter.com – Melalui akun Facebook, Josaphat Tetuko Sri Sumantyo, seorang profesor ahli radar asal Universitas Chiba di Jepang, menyatakan akan melakukan uji coba Hinotori (Firebird)-C1 mission, yaitu penggunaan perdana CP-SAR (Circularly Polarized-Synthetic Aperture Radar) pada pesawat udara.

Sebelumnya Josaphat sudah melakukan uji coba pemasangan CP-SAR pada drone Garuda JX-1. Jika drone Garuda yang menggunakan CP-SAR melakukan uji coba di Jepang, maka Firebird C-1 dikabarkan akan menjalani uji coba di Indonesia.

BACA JUGA :  Rusia Gelar Latihan Sistem Senjata Pertahanan Pantai Dekat Perbatasan

radarCP-1

Josaphat Microwave Remote Sensing Laboratory (JMRSL) rencananya akan melakukan uji coba pada Firebird C-1 menggunakan pesawat Cessna 182 dengan menggandeng pihak Akademi Angkatan Udara (AAU), Universitas Indonesia (UI) serta Universitas Gadjah Mada (UGM). Belum ada kepastian mengenai rencana uji coba ini, tapi dikabarkan dalam waktu dekat ini akan ada jumpa pers di Indonesia dan Jepang. Beragam uji coba itu merupakan bagian dari rencana pemasangan CP-SAR agar mampu mendukung misi microsatellite di tahun 2021.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Type 209, Kapal Selam Buatan Jerman yang Dipakai Puluhan AL di...

0
Type 209, Kapal Selam Buatan Jerman yang Dipakai Puluhan AL di Dunia Termasuk Indonesia - hobbymiliter.com -Type 209, kapal selam buatan Jerman yang...

Recent Comments