“Rancangan MiG-35 sedikit mirip pesawat tempur McDonnell Douglas F/A-18 (pesawat tempur milik USAF)” Kata Bulat.
“Mereka berdua memiliki kelebihan aerodinamis dan bisa melakukan manuver yang terbilang ekstrim. Tapi mesin MiG-35 sedikit lemah jika dibanding Eurofighter Typhoon dan Rafale.” Tambahnya
Menurut Bulat, pesawat MiG-35 setara dengan jet tempur generasi kelima milik AS.
“Jika diadu dengan Lockheed Martin F-35 Lightning II yang mempunyai kehebatan manuver yang baik dalam serangan darat, MiG-35 pastinya akan menang. Tapi minimal dibutuhkan sekitar tiga MiG-35 untuk mengalahkan Lockheed Martin F-22.”
Peluang Ekspor
MiG-35 didesain demikian untuk memenuhi kebutuhan ekspor.
“Pesawat ini diyakini akan laku terjual, terutama negara-negara pengguna MiG-29” Kata Victor Murakhovsky, pimred majalah Arsenal Otechestva.
“Pesawat ini akan diminati oleh negara-negara di Timur Tengah,” Kata Murakhovsky.