Unit – unit UAV Heron I yang ditugaskan oleh pemerintah Jerman untuk beroperasi di wilayah udara Afghanistan menyediakan data tidak hanya bagi unit pasukan Jerman disana, namun juga bagi unit – unit tempur pasukan Koalisi yang bertugas di negara tersebut.
Perpanjangan kontrak tersebut akan membuat unit UAV Heron I tetap terbang sebelum akhirnya unit pengganti, dengan ukuran yang lebih besar, yakni UAV Heron TP (Yang juga disewa dari Israel Aerospace Industry atau IAI) mulai diperkenalkan dalam jajaran Angkatan Bersenjata Jerman. Rencananya, pada awal tahun 2018 mendatang, unit UAV Heron TP akan mulai menggantikan unit UAV Heron I sebagai armada pesawat nirawak untuk operasi pengintaian di wilayah udara Afghanistan. Namun rencana ini masih terganjal adanya protes -yang hingga kini belum ditemukan jalan tengahnya- dari pihak perusahaan General Atomics yang menawarkan UAV berjenis MQ9 Reaper produksi AS.