Saturday, January 18, 2025
HomeBlog MiliterHanya 5 dari 28 Negara Anggota NATO Yang Belanja Militernya Ideal

Hanya 5 dari 28 Negara Anggota NATO Yang Belanja Militernya Ideal

Hobbymiliter.com – Amerika Serikat adalah satu dari lima negara anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) yang memenuhi persentase anggaran pertahanan ideal, demikian menurut para ahli seperti dikutip oleh The Daily Signal.

Negara anggota NATO sejatinya diberi rekomendasi untuk menghabiskan setidaknya 2 persen dari total produk domestic bruto (PDB) mereka untuk belanja pertahanan. Namun, sejauh ini hanya lima negara yang sudah memenuhi rekomendasi tersebut, yakni AS, Yunani, Inggris, Estonia, dan Polandia. Bahkan, negara-negara berekonomi kuat semacam Jerman dan Prancis masih belum memenuhi angka tersebut.

BACA JUGA :  Malaysia Mengupgrade PT-91M Pendekar

“Hal ini sudah menjadi tuntutan Amerika Serikat sejak dulu. Akan tetapi, sang sheriff yang baru sudah dilantik (Donald Trump, red.) dan gaya bicaranya sangat berbeda (dengan Presiden AS sebelumnya),” ujar Andras Simonyi, mantan Duta Besar Hungaria untuk Amerika Serikat dan NATO kepada kantor berita The Daily Signal.

“Gaya bicara (Trump) memang tidak mengenakkan, akan tetapi jika warga Eropa ingin tetap tinggal di dalam dunia impian yang dilindungi oleh Amerika Serikat – sedangkan Eropa sendiri tidak mampu berbuat banyak seperti seharusnya – maka akan muncul suatu masa dimana Amerika Serikat berkata ‘cukup’.”

Hanung Jati Purbakusuma
Hanung Jati Purbakusumahttps://www.hobbymiliter.com/
Sangat tertarik dengan literatur dunia kemiliteran. Gemar mengkoleksi berbagai jenis miniatur alutsista, terutama yang bertipe diecast dengan skala 1/72. Koleksinya dari pesawat tempur hingga meriam artileri anti serangan udara, kebanyakan diecast skala 1/72.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

60-pemimpin-partai-erdogan-nato-adalah-organisasi-teror

Pimpinan Partai Pemerintah Turki: NATO Adalah Organisasi Teror

0
Hobbymiliter.com - Seorang deputi pimpinan Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) Turki bernama ?amil Tayyar menuduh NATO sebagai sebuah “organisasi teror” karena struktur aliansi tersebut...

Recent Comments