Pasukan AS juga akan membantu alutsista udara yang bermarkas di Pangkalan Al Asad untuk memungkinkan diadakannya operasi udara, baik di malam hari maupun ketika cuaca sedang buruk.
Koalisi AS di Irak sampai saat ini masih terus rutin membombardir posisi ISIS di Irak. Washington sendiri hingga saat ini sudah meluncurkan lebih dari 4600 personil tentara ke negara tersebut.
Kebanyakan tentara AS berperan sebagai pelatih ataupun penasehat, namun ada juga beberapa yang ikut terjun langsung di lapangan menghadapi ISIS. Sejauh ini, tiga personil militer AS telah terbunuh dalam pertempuran melawan ISIS di Irak.