Sukhoi T-50 PAK FA sendiri memiliki fitur siluman yang dilengkapi dengan radar AESA di sisi depan, samping, dan belakang. Selain itu, jet tempur ini juga memiliki radar L Band. Fitur Thrust Vectoring Control pada model jet tempur ini memungkinkannya terbang hingga kecepatan Mach 2 (2469 km/jam) dengan teknik manuver super.
Sukhoi T-50 diperkirakan akan segera diproduksi secara massal pada tahun depan. Kementerian Pertahanan Rusia sudah berencana untuk membeli setidaknya satu skuadron T-50 pada 2018 mendatang.
Sedangkan penjualan ekspornya sendiri baru akan bisa dimulai pada 2020. Sukhoi sendiri sudah bekerjasama dengan India untuk mengembangkan varian T-50 yang dilengkapi dengan teknologi India pada tahun 2014 silam.