
Sumber : Humas Pindad/Istimewa
Selain melihat fasilitas produksi, General Rashad Mahmood juga ikut menjajal kemampuan senapan serbu SS2 V7 dengan munisi sub sonik nya. “Produk-produk pertahanan Pindad pasti memenuhi spesifikasi yang diminta oleh TNI, maka lewat kunjungan ini, kamipun membuka kesempatan dan peluang kerjasama diantara Indonesia dan Pakistan lewat Angkatan Bersenjatanya masing-masing,” tutur General Rashad Mahmood seperti dilansir di situs resmi PT. PINDAD (Persero).