Naiknya angka ekspor Tiongkok bertepatan dengan kebutuhan impor India yang semakin meningkat. Perdana Menteri India Narendra Modi juga menyatakan komitmennya untuk terus mendatangkan investor luar negeri.
Anehnya, meski melakukan langkah preventif secara militer dengan menempatkan tank di perbatasan Tiongkok, India masih terus berusaha untuk meningkatkan angka investasi negeri tirai bamboo di negaranya. Padahal, dalam indeks kemudahan berbisnis yang disusun oleh Bank Dunia, India kini berada di peringkat 130 dari 189 negara.
Jika Tiongkok dan India ingin bekerjasama, maka sengketa politik harus disingkirkan dan ketegangan wilayah harus dihentikan.
“Secara jangka panjang, potensi berhasilnya hubungan ekonomi antara Tiongkok dan India, terutama di sektor manufaktur, sangkat besar,” tulis berita Global Times.