Saturday, January 18, 2025
HomeBlog MiliterKirim Tank Ke Perbatasan, Tiongkok Ancam Cabut Investasi di India

Kirim Tank Ke Perbatasan, Tiongkok Ancam Cabut Investasi di India

Hobbymiliter.com – Setelah adanya konfirmasi bahwa India telah mengirim tank ke perbatasan Tiongkok, Beijing mengingatkan kepada New Delhi bahwa langkah tersebut berisiko akan membuat macet investasi potensial diantara keduanya.

Hampir 100 unit tank T-72 buatan Rusia dikirimkan oleh angkatan bersenjata India ke perbatasan pegunungan Ladakh yang berbatasan dengan Tiongkok di utara. Perwira militer India menyebut adanya upaya Tiongkok untuk membangun basis militer disana membuat pihaknya mau tidak mau harus melakukan langkah tersebut.

Setelah adanya pernyataan dari pihak Kementerian Keamanan India, Kementerian Perdagangan Tiongkok memperingatkan New Delhi bahwa langkah tersebut adalah bentuk provokasi dan karenanya akan membuat Beijing berpikir ulang untuk menggelontorkan investasi disana.

BACA JUGA :  Rusia Orbitkan Satelit Peringatan Rudal Terbarunya

Menurut laporan Global Times, investasi Tiongkok di luar negeri naik 59% di semester pertama 2016, dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu. Beberapa perusahaan ternama asal Tiongkok, termasuk pabrikan ponsel dan computer seperti Xiaomi dan Lenovo, juga menganggap India sebagai pasar dan tempat potensial untuk mengembangkan bisnisnya.

Hanung Jati Purbakusuma
Hanung Jati Purbakusumahttps://www.hobbymiliter.com/
Sangat tertarik dengan literatur dunia kemiliteran. Gemar mengkoleksi berbagai jenis miniatur alutsista, terutama yang bertipe diecast dengan skala 1/72. Koleksinya dari pesawat tempur hingga meriam artileri anti serangan udara, kebanyakan diecast skala 1/72.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

PH-EXB (A-2702) Fokker F-27-400M Friendship [10537] (Fokker) Amsterdam-Schiphol~PH 30/08/1976

Foto Fokker F-27-400M Friendship A-2702 Sewaktu Masih di Belanda

0
Tahun 1976, pemerintah membeli beberapa Fokker F-27-400M Friendship ke Fokker di Belanda. Salah satu pesawat tersebut diregistrasi sipil PH-EXB sewaktu masih test flight di...

Recent Comments