Wednesday, March 26, 2025
HomeInilah Jet Tempur B-21 Stealth Bomber Terbaru Milik US Air Force

Inilah Jet Tempur B-21 Stealth Bomber Terbaru Milik US Air Force

Hobbymiliter.com – Angkatan Udara Amerika Serikat (U.S. Air Force) hari Jumat kemarin baru saja meluncurkan gambar jet tempur siluman bertipe Strike Bomber jarak jauh. Jet ini diberi kode nama B-21.

Pesawat pengebom B-21 ini akan diproduksi oleh Northrop Grumman. Rancangannya sangat mirip dengan pesawat B-2 Spirit yang telah digunakan oleh armada udara AS selama 20 tahun lamanya.

Sekretaris Angkatan Udara AS, Deborah Lee James mengumumkan keberadaan pesawat pengebom terbaru tersebut pada saat acara Air Warfare Symposium di Orlando, Florida. Pihak Air Force juga membeberkan gambar pesawat B-21 di situs resmi mereka. Gambar yang ditampilkan adalah render 3 dimensi karya desainer.

BACA JUGA :  Sudan Terima Jet Tempur Latih FTC 2000 Buatan China

Jet pengebom ini sebelumnya banyak dirumorkan akan membawa nama B-3, namun US Air Force lebih memilih nama B-21, karena pesawat ini adalah jet siluman pengebom pertama yang mereka kembangkan pada abad 21. Unitnya akan mengusung teknologi yang disebut-sebut memungkinkan pilot untuk menangkal serangan modern, serta dapat diluncurkan dari wilayah Amerika Serikat untuk menyerang target di belahan bumi manapun.

Eileen Aurora
Eileen Aurora
Punya passion yang tinggi di penulisan artikel militer. Berusaha memberikan artikel artikel yang update di situs www.hobbymiliter.comSimak sajian berita militer hari ini dari kami setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Latihan Kopaska, 30 April 1963

Kisah Aksi Sabotase Prajurit Kopaska TNI AL di Johor Malaysia

0
Kisah Aksi Sabotase Prajurit Kopaska TNI AL di Johor Malaysia - HobbyMiliter.com. Memasuki tahun 1961, sebagai negara yang berusia muda Indonesia tengah terlibat perseteruan...

Recent Comments