Hobbymiliter.com – Pentagon mengatakan pihaknya akan meningkatkan serangan cyber (siber) melawan ISIS, mengutip peran teknologi yang semakin krusial untuk melawan kelompok teroris di Timur Tengah.
Tujuan Amerika Serikat adalah “untuk mengganggu komando dan kendali ISIL (ISIS), untuk menurunkan kepercayaan diri pada jaringan mereka, untuk membebani jaringan mereka sehingga tidak dapat berfungsi, serta melakukan hal-hal yang akan mencegat kemampuan mereka dalam mengkomando dan mengendalikan pasukan, serta populasi dan ekonomi disana.” Demikian disampaikan oleh Menteri Pertahanan AS, Ashton Carter di hadapan wartawan hari Senin (29/2) kemarin.
Carter juga menyebut bahwa koalisi pimpinan AS berhasil merebut momentum dalam kampanye melawan teroris yang sudah berjalan 18 bulan di Suriah dan Irak. “Karena strategi dan tekad kami untuk mempercepat kampanye (serangan melawan teroris) ini, kini momentum yang tepat berada di pihak kami, dan bukannya ISIL,” tambah Carter.