Friday, April 18, 2025
HomePertama Kalinya, Militan ISIS Menyerahkan Diri Di Afghanistan

Pertama Kalinya, Militan ISIS Menyerahkan Diri Di Afghanistan

Hobbymiliter.com – Pejabat lokal mengatakan bahwa 10 orang anggota kelompok teroris Daesh (ISIS) telah menyerahkan senjata di Afghanistan. Ini adalah kali pertama anggota ISIS menyerahkan diri secara sukarela sejak pertama kali aktif di Afghanistan beberapa bulan belakangan.

“Untuk pertama kalinya, 10 orang yang disebut-sebut sebagai teroris Daesh (ISIS), termasuk dua komandan dan amunisi persenjataannya, telah bergabung untuk mengikuti proses perdamaian dengan pihak pemerintah,” kata jurubicara kantor Gubernur Nangarhar di Afghanistan, seperti dikutip oleh The Japan Times pada hari Jumat (26/2).

BACA JUGA :  Grumman A6 Intruder Sang Penyusup Yang Tak Tergantikan

Berdasarkan pernyataan jurubicara tersebut, 14 militan Taliban juga ikut menyerahkan diri bersama anggota ISIS.

Sejak kehadiran ISIS beberapa bulan belakangan, Afghanistan menjadi semakin berbahaya karena mengalami pergolakan politik dan sosial. Konflik berkepanjangan antara pihak pemerintah dan Taliban diperparah dengan ikutnya beberapa kelompok garis keras seperti ISIS yang mencoba merekrut warga Afghanistan dan mendirikan basis mereka disana. Pertempuran pun menjadi semakin tak kentara karena target pemerintah dan warga sipil menjadi korban.

Eileen Aurora
Eileen Aurora
Punya passion yang tinggi di penulisan artikel militer. Berusaha memberikan artikel artikel yang update di situs www.hobbymiliter.comSimak sajian berita militer hari ini dari kami setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

39-trump-siap-cabut-sanksi-rusia

Tawarkan Barter, Donald Trump Siap Cabut Sanksi Rusia

0
Hobbymiliter.com - Presiden Amerika Serikat terpilih, Donald Trump mengatakan kepada harian The Times of London bahwa dirinya akan menawarkan penghentian sanksi terhadap Rusia, dengan...

Recent Comments