Sementara itu, Menteri Luar Negeri Arab Saudi, Adel al-Jubeir mengatakan Swiss akan memfasilitasi prosedur bagi warga Muslim Iran yang ingin berangkat Umrah maupun menunaikan ibadah Haji di negaranya. Al-Jubeir menyampaikan pernyataan ini saat menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Swiss, Didier Burkhalter di Riyadh.
Januari silam, Saudi dan Iran memutus ikatan diplomatik setelah kasus eksekusi mati yang dilakukan oleh Arab Saudi terhadap imam Syiah ternama, Nirm al-Nimr, yang membuat Teheran berang. Akibatnya, Kedutaan Besar Saudi di Teheran pun dibakar massa dan Riyadh terpaksa menutup pintu diplomasi bagi sang negara rival.